PKKM DI MI AZHARUL ULUM DUMELING
Brebes – Bertempat di ruang Aula Madrasah Ibtidaiyah (MI) Azharul Ulum Dumeling pada Kamis,(15/12/2023) telah diadakan Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM).
Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) adalah proses pengumpulan, pengolahan, analisis, dan interpretasi data tentang kualitas kepala madrasah dalam melaksanakan tugasnya sebagai Kepala Madrasah.
Hadir dalam kegiatan tersebut dua orang Pengawas dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Brebes yaitu Bapak Abdul Rosyid, S. Ag. M. M dan Bapak H. Moh. Robikhun, S. Ag. M. Pd.
Dalam kegiatan tersebut pengawas menilai beberapa poin PKKM diantaranya; Komponen Usaha Pengembangan Madrasah,Pelaksanaan tugas manajerial,Pengembangan Kewirausahaan,dan supervisi kepada guru dan tenaga kependidikan.
Kegiatan tersebut diikuti oleh semua guru MI Azharul Ulum Dumeling. Menurut Ibu Dra. Arifatul Makiyah, S. Pd. I kepala madrasah. Beliau mengatakan “kegiatan PKKM ini adalah kegiatan rutin tahunan sebagai bentuk monitoring dan evaluasi pengawas kepadakinerja kepala Madrasah’ .
Lebih lanjut kepala MI Azharul Ulum Dumeling mengharapkan kinerjadan kekompakan para guru ikut meningkat setelah kegiatan PKKM ini berlangsung.
Senada dengan Kepala MI Azharul Ulum Dumeling H.Mohammad Robikhun,S.Ag.,Mpd selaku Pengawas sekaligus Ketua LP.Ma’arif NU PCNU Brebes. Menyampaikan bahwa Suksesnya PKKM merupakan sukses kolektif dari suatu Madrasah oleh sebab itu sinergitas pendidik,tenaga kependidikan harus terjaga dan kondusif.
Kegiatan PKKM ini diakhiri dengan memberikan refleksi hasil kegiatan dengan memberikan masukan dan hal-hal yang harus ditindaklanjuti.
(Gunawan,S.Ag diolah dari MI Azharul Ulum Dumeling)



